Breaking News

Pihak Kepolisian Pastikan Isu Penculikan di Gunung Sindur Bogor Merupakan Hoax Tidaklah Benar Adanya

 

KAB.BOGOR, Berita-Indonesia.id - Polsek Gunung Sindur Polres Bogor pastikan informasi adanya kejadian penculikan siswa SD di wilayah Kecamatan Gunung Sindur Kabupaten Bogor merupakan berita bohong (Tidaklah Benar)

Kapolsek Gunung Sindur Kompol Birman Simanullang,S.H mengatakan bahwa, dari hasil penyelidikan yang kami lakukan bersama Sat Reskrim Polres Bogor, terhadap informasi ataupun berita tersebut kami pastikan merupakan berita bohong atau hoax (Tidaklah Benar), berita penculikan tersebut merupakan rekayasa yang dibuat oleh kedua anak yang diberitakan telah diculik. Senin (30/01/2023). 

Jadi kedua anak yang berstatus sebagai pelajar di salah satu SDN di Gunung Sindur ini berawal saat kedua pelajar yang pada saat itu pulang lebih cepat dari waktu pembelajaran di sekolah, akan tetapi langsung bermain tidak langsung pulang kerumah sehingga lupa waktu untuk pulang.

Karena takut dimarahi oleh orang tuanya mereka pun akhirnya mengarang cerita, seakan-akan menjadi korban penculikan hingga informasi tersebut beredar luas di masyarakat.

Atas kejadian tersebut pihak orang tua pelajar tersebut pun telah mengklarifikasi pemberitaan atas adanya berita penculikan anak yang tersebar luas di kalangan masyarakat merupakan berita hoax (Tidaklah benar). Dan saat ini kedua orangtua anak tersebut telah meminta permohonan maaf kepada seluruh masyarakat luas yang di buat resah akan pemberitaan tersebut, Ungkap Kapolsek Gunung Sindur Kompol Birman Simanullang.


Sumber: Humas Polres Kab.Bogor

Editor: (Red)

Iklan Disini

Type and hit Enter to search

Close